
INDOPOS-Pengukuhan pengurus Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (BAMUS BETAWI) akan dilasanakan, Selasa 25 Februari 2025. Dijadwalkan, Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Marullah Matali, akan hadir untuk melaksanan pengukuhan.
Muhidin Muchtar, selaku ketua panitia pengukuhan pengurus Bamus Betawi menyampaikan, pengukuhan Bamus Betawi mengangkat tema “Memperkuat Kearifan Lokal Betawi Untuk Transformasi Jakarta Sebagai Kota Global”.
Menurut Muhidin, di bawah kepemimpinan
Ketua Umum Bamus Betawi Riano P Ahmad, akan membawa kemajuan bagi masyarakat Betawi.
“Bamus Betawi ke depan akan terus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, dimana Insya Allah besok pada acara pelantikan akan dihadiri dan dilantik oleh pejabat Pemerintah DKI Jakarta,” tutur Muhidin.
Lebih lanjut kata Muhidin, dengan pengukuhan pengurus Bamus Betawi ini, akan menjadi momentum peningkatkan sinergitas masyarakat Betawi serta kesiapan Bamus Betawi menjadi mitra strategis pemerintah provinsi DKI Jakarta, untuk menerapkan pelaksanaan Peraturan Daerah Nomor 4 tahun 2015 tetang Pelestarian Kebudayaan Betawi.
“Masyarakat Betawi akan semakin solid dan bersatu demi kemajuan bersama,” terang Muhidin. (***)