David Chandrawan, S. T., M. M. Terpilih Jadi Ketua Umum IKA PPM, Menteri Perdagangan Dr. (H. C.) H. Zulkifli Hasan, S. E., M. M. Sebagai Ketua Dewan Pembinanya

INDOPOS-David Chandrawan, S. T., M. M. terpilih menjadi ketua umum Ikatan Alumni PPM School of Management (IKA PPM) untuk periode 2024-2027. Sedangkan, Menteri Perdagangan RI, Dr. (H. C.) H. Zulkifli Hasan, S. E., M. M. didaulat sebagai ketua dewan pembina IKA PPM.

David sendiri adalah alumni Magister Manajemen Eksekutif (MME) PPM tahun 2019. Ia meraih suara terbanyak dibanding tiga kandidat lainnya.

Dalam pemilihan yang dilakukan secara daring (online) melalui situs electionrunner.com, Sabtu lalu, 01 Juni 2024, David sukses mengungguli tiga kandidat lainnya. Dia memperoleh 54% suara dan berada di posisi pertama.

Pria yang juga alumni terbaik Fakultas Teknik Universitas Indonesia itu pun dinyatakan menang satu putaran karena perolehan suaranya 50 persen plus satu. Itu berarti, mayoritas alumni PPM yang memiliki hak pilih, lebih dari setengahnya menyetujui David sebagai ketua umum.

Sertijab Telah Digelar

Serah terima jabatan (sertijab) ketua umum IKA PPM School of Management terpilih periode 2024-2027 pun dilakukan pada hari Jumat, 05 Juli 2024. Di Kampus PPM, Jakarta, sertijab digelar dan dihadiri oleh puluhan insan alumni, pengelola dan pengurus Yayasan PPM serta ketua umum perguruan tinggi lainnya seperti Ketua Umum IKAPRAMA (Prasetiya Mulya) Maspiyono , Ketua Umum IKA Trisakti Silmy Karim, dll.

Wujudkan Program-progam Terbaik

David memastikan, dirinya akan melanjutkan program kerja yang baik dari kepengurusan sebelumnya yang dipimpin Ir. Prabowo Budhy Santoso, M. M. Ia berjanji akan semakin memperbanyak kegiatan yang melibatkan insan alumni PPM.

Selain itu, David mengatakan, ia akan merealisasikan program-program yang telah disampaikannya selama masa kampanye. Program-program terbaiknya yang akan dilaksanakan seperti berikut ini.

1. Reformasi Sistem Manajemen Informasi IKA PPM yang terintegrasi,

2. Blue Fest (Iconic PPM Alumni Entertainment Event),

3. Alumni to Alumni, dan

4. Social Action From PPM Alumni For Indonesia.

“Menjadi komitmen saya untuk merealisasikan semua yang sudah saya sampaikan di masa kampanye,” katanya seraya menyebut, program ini pun kelak akan menjadi warisan untuk kepengurusan selanjutnya.

Ajak Alumni Bangun IKA PPM Lebih Baik Lagi

Kepada awak media, di sela-sela, sertijab, David juga mengajak seluruh alumni khususnya yang masih berusia muda untuk senantiasa kreatif dan inovatif dalam menjaga nama baik almamater melalui prestasi. “Di masa kampanye, saya membuka selebar-lebarnya pintu partisipasi, dan manfaat,” katanya.

Oleh karena itu, menurutnya, kolaborasi di antara sesama alumni sangat diperlukan. Mengingat, dirinya tidak mungkin menjalankan roda organisasi ini sendirian.

“Saya tahu. Saya tidak mampu melakukan ini sendirian. Untuk itu, saya mengajak semua insan PPM School of Management untuk berpartisipasi di kegiatan yang akan diadakan atau pun di kepengurusan. Mari kita bersama membangun Ikatan Alumni PPM School of Management yang Melayani, Merangkul, Mengayomi,” ujar David.

Ucapkan Terima Kasih kepada Semua Pihak

Dalam sertijab itu, David Chandrawan mengapresiasi kerja keras pengurus sebelumnya yang telah berdedikasi tinggi tanpa lelah memberikan yang terbaik untuk IKA PPM serta menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dari insan alumni PPM School of Management yang telah mempercayakan dirinya memimpin IKA PPM dalam 3 (tiga) tahun ke depan. “Terima kasih atas amanah dan kepercayaan yang diberikan ke saya,” kata David usai Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Ketua Umum IKA PPM School of Management Terpilih Periode 2024-2027 pada hari Jumat, 05 Juli 2024, di Jakarta.

Rangkul dan Serap Aspirasi

Dalam pidatonya, David berjanji akan merangkul dan mengakomodasi aspirasi dari seluruh anggota IKA PPM, termasuk siapa saja yang layak menjadi pengurus. “Yang penting siap memberikan waktunya, pikiran dan tenaganya sebagai keikhlasan,” tegasnya.

Apresiasi Dr. (H. C.) H. Zulkifli Hasan, S. E., M. M. Sebagai Ketua Dewan Pembina IKA PPM

Ketua IKA PPM Periode 2006-2008/Ketua Dewan Penasihat IKA PPM Periode 2024-2027, Dr. (H. C.) H. Zulkifli Hasan, S. E., M. M. atau yang akrab disapa Bang Zul menyampaikan apresiasinya. Ia memberi apresiasi atas terpilihnya David Chandrawan, S. T., M. M. sebagai ketua umum IKA PPM.

Mantan ketua MPR RI itu berharap, David dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. “Setahu saya, para alumni PPM adalah adalah orang yang taat asas dan istiqomah dengan apa yang diucapkan, taat konstitusi dan taat hukum,” ujar Bang Zul yang kini merupakan menteri perdagangan Republik Indonesia itu.

Ia menilai bahwa David merupakan sosok anak muda yang berhasil menjadi pemimpin di banyak hal, mulai dari Komunitas Jalan Nordik Indonesia (KJNI), Sahabat UMKM, Gerakan Amal Orang Tua Asuh (GAOTA), Sahabat Sampah, bahkan di Alumni Resimen Mahasiswa Universitas Indonesia, dll. “Beliau ini salah satu tokoh muda yang luar biasa inovatif, kolaboratif dan aktif. Ayo dukung dan komitmen bersama David Chandrawan dalam program kerja IKA PPM tahun 2024-2027. Kita Move Together dan #BerdampakNyata,” pungkasnya. (wok)

  • Related Posts

    Kebijakan dan Regulasi Pengelolaan Air Bersih Jakarta Harus Tepat

    INDOPOS-Pemerhati Jakarta dari Koalisi Rakyat Pemerhati Jakarta Baru (Katar) Sugiyanto, menegaskan pentingnya kebijakan dan regulasi yang tepat dalam pengelolaan air bersih di Jakarta. Hal itu disampaikan Sugiyanto saat berbicara pada…

    Koordinator Nasional GSBK dan Koordinator Santri Biru Kuning Bantah Tuduhan Problematik terhadap Kadisparekraf DKI Jakarta

    INDOPOS–Jakarta – Koordinator Nasional Gerakan Sosial Budaya Kreatif (GSBK), Febri Yohansyah, membantah tuduhan problematik yang diarahkan kepada Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kadisparekraf) DKI Jakarta, Andhika Permata. Menurutnya, Andhika…

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Kebijakan dan Regulasi Pengelolaan Air Bersih Jakarta Harus Tepat

    • By INDOPOS
    • Maret 25, 2025
    • 3 views
    Kebijakan dan Regulasi Pengelolaan Air Bersih Jakarta Harus Tepat

    Koordinator Nasional GSBK dan Koordinator Santri Biru Kuning Bantah Tuduhan Problematik terhadap Kadisparekraf DKI Jakarta

    • By INDOPOS
    • Maret 25, 2025
    • 3 views
    Koordinator Nasional GSBK dan Koordinator Santri Biru Kuning Bantah Tuduhan Problematik terhadap Kadisparekraf DKI Jakarta

    Bang Foke Hadiri Buka Bersama FBJ dan GKJ, Berharap Jakarta Lebih Baik di Bawah Kepemimpinan Pramono-Anung

    • By INDOPOS
    • Maret 25, 2025
    • 3 views
    Bang Foke Hadiri Buka Bersama FBJ dan GKJ, Berharap Jakarta Lebih Baik di Bawah Kepemimpinan Pramono-Anung

    Gathering Korean Wave for Humanity: Kolaborasi Fanbase Korea dan Human Initiative untuk Kebaikan

    • By INDOPOS
    • Maret 24, 2025
    • 5 views
    Gathering Korean Wave for Humanity: Kolaborasi Fanbase Korea dan Human Initiative untuk Kebaikan

    Penghuni YVE Habitat Limo Depok Minta Hakim Tolak PKPU Kepada Pengembang

    • By INDOPOS
    • Maret 24, 2025
    • 8 views
    Penghuni YVE Habitat Limo Depok Minta Hakim Tolak PKPU Kepada Pengembang

    H. ARIEF RAHMAN SH, MH WAKIL KETUA DPD GERINDRA DKI JAKARTA MEMBERIKAN SANTUNAN UNTUK ANAK YATIM DI BULAN SUCI RAMADHAN

    • By INDOPOS
    • Maret 24, 2025
    • 18 views
    H. ARIEF RAHMAN SH, MH WAKIL KETUA DPD GERINDRA DKI JAKARTA MEMBERIKAN SANTUNAN UNTUK ANAK YATIM DI BULAN SUCI RAMADHAN